Cara Pakai Google Maps Tanpa Koneksi Internet

Cara Pakai Google Maps Tanpa Koneksi Internet
Cara Pakai Google Maps Tanpa Koneksi Internet – Kabar gembira, Google merealisasikan keinginan sebagian besar khalayak yang menghendaki agar Google Maps bisa diakses tanpa terkoneksi dengan internet.

Namun demikian, aplikasi Google Maps terbaru ini hanya bisa diakses secara offline oleh pengguna Android, sementara untuk pengguna iOS masih harus bersabar.
Apakah aplikasi Google Maps Anda sudah dapat digunakan untuk penggunaan offline, segera cek !. Jika Anda membuka aplikasi Google Maps pastikan menemukan pilihan berupa kombinasi“Save”, “Share”, dan “Download”, maka fasilitas Google Maps bisa digunakan secara offline.
Jika Anda tidak menemukan itu, dan hanya ada opsi “Call”, “Save”, dan “Website” menandakan bahwa aplikasi google maps belum dilakukan pembaruan. Sehingga, pengguna mesti melakukan pembaruan secara manual terlebih dulu.
Jika aplikasi Google Maps yang Anda pasang pada smartphone android sudah diperbarui, maka Anda dapat segera memanfaatkan kecanggihan fitur untuk mengakses Maps secara offlinedengan langkah-langkah sebagai berikut :
Pertama, buka aplikasi Maps pada smartphone Android
Kedua, tentukan lokasi tujuan.
Pada langkah ini pastikan Anda masih terhubung dengan internet, jika masih belum beranjak dari kantor atau rumah dimana tersedia koneksi Wi-Fi, maka tentu ini lebih menghemat penggunaan kuota internet. Anda bisa gunakan akses Wi-Fi.
Ketiga, download lokasi tujuan
Selanjutnya Maps akan menampilkan informasi perkiraan waktu tempuh ke arah lokasi tujuan, dan beberapa informasi terkait lain seperti cuaca, foto-foto, dan gambaran lokasi tujuan.
Nah, disini juga Anda akan menemukan adanya tiga pilihan yang sudah disebutkan di awal yaitu, “Save”, “Share”, dan “Download”. Silahkan tekan menu “Download” untuk mengunduh detail lokasi tujuan dan informasi lainnya.
Keempat, konfirmasi lokasi tujuan
Maps akan mengkonfirmasi pengguna sesuai lokasi tujuan yang dimaksud, apakah sudah sesuai dan ingin menempuh rute yang diberikan. Jika setuju, Anda bisa menekan tanda setuju untuk melakukan perintah “Download“.
Selanjutnya, Maps akan mengunduh informasi tentang lokasi tujuan sebagaimana telah disepakati rutenya oleh pengguna. Hasil unduhan inilah yang nantinya dapat diakses oleh pengguna secaraoffline.
Berbekal lokasi tujuan hasil download tadi, pengguna bisa segera berangkat ke lokasi tujuan dengan informasi rute yang tersedia dalam Maps tanpa harus menggunakan akses internet.
Dengan adanya kemudahan akses Google Maps ini tentu akan sangat membantu pengguna, bukan hanya masalah pemakaian kuota internet, namun juga penggunaan daya baterai menjadi lebih hemat.
Yup, itulah cara pakai Google Maps tanpa koneksi internet, semoga setelah ini Anda bisa menggunakan aplikasi Maps dengan lebih hemat kuota, dan yang terpenting tidak tersesat di jalan..:)

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.